Pantai Santai

9:35:00 PM

13 April 2014
Hello weekenders, kalian pasti nggak akan membiarkan hari minggu lewat begitu saja, bukan?! Buat kalian yang sedang berada di sekitar Malang, nggak akan pernah bingung tujuan jalan-jalan karena memang kota ini wisata banget. Dari themepark, kuliner, pantai sampai gunung...Malang punya. Pantai pun nggak kurang-kurang jumlahnya. Inginnya sih berbagi daftar pantainya disini tapi nggak bakal muat, mending kalian browsing sendiri aja yaa,hehe.

Hari minggu kemarin saya pergi ke Balekambang, salah satu pantai yang dimiliki Malang. Letaknya nggak jauh-jauh amat dari kota Malang, mungkin sekitar 65 kilometer. Awalnya saya buta arah, tidak tahu harus dimulai darimana. Bermodalkan browsing dan ditemani rombongan (Fahmi, Rio, Puguh) yang salah satunya sudah pernah kesana, saya berangkat.
salah satu potret jalan menuju Pantai Balekambang (diambil oleh: @just_rioo)
Di mulai dari Malang menuju arah Kepanjen, selebihnya ikuti petunjuk jalan yang ada karena memang sudah tersedia papan petunjuk yang layak, eits tapi petunjuk jalannya mengarah pada Pantai Ngliyep. Dont worry about it, ikuti saja arah papan petunjuk jalannya karena Pantai Ngliyep searah dengan jalan menuju Pantai Balekambang. Jikalau tersesat, tinggal tanya-tanya penduduk sekitar, bukankah serunya perjalanan ada disitu, hehe.

Kondisi jalan menuju pantai Balekambang tidak aspal mulus melulu, terkadang ada bebatuan dan juga aspal yang berlobang, bisa direfleksikan seperti hidup ini yang tidak selamanya berjalan mulus *berfilosofi*. Jika sudah tau kondisi jalan menuju pantai Balekambang, tidak perlu kecewa atau membatalkan rencana kesana, karena kiri-kanan jalan menghadirkan pemandangan hutan dan memberi udara segar, sedikit impaslah. Setelah dua jam, bokong mendapat terapi dari jalanan yang tidak selamanya mulus tadi, akhirnya saya dan rombongan sampai juga di gerbang pintu masuk. Setiap pengunjung diwajibkan membayar.......aduh lupa deh! saya benar-benar lupa kemarin membayar berapa rupiah. Duh! keindahan pantainya membuat saya sedikit lupa ingatan. 
(diambil oleh: @fahmi_lazuardi)
Angin berhembus sepoi-sepoi daun kelapa nyiur melambai..Ah, begini rasanya jadi anak pantai, santai. Suasana yang tidak begitu ramai didampingi suara ombak mampu menghadirkan ketenangan . Tempat yang pas untuk meluangkan hari minggu bersama keluarga, kawan, atau pasangan. 
keluarga (diambil oleh: @just_rioo/@fahmi_lazuardi)
Selain pasir putih dan ombaknya tinggi, yang menjadi daya tarik ialah Pura yang berada di bibir pantai. saat melihatnya seperti dibawa ke suasana Tanah Lot. 

Pantai Balekambang 
Selamat melanjutkan rutinitas, kawan. 

You Might Also Like

0 komentar

Pembaca yang baik pasti meninggalkan komentar yang baik dan membangun. Tinggalkan komentar, ya! :)